-->

Survey Terbaru LSI "TIDAK INDEPENDEN" => Part 2

Tim JK-Win menghimbau kepada semua masyarakat untuk tidak mempercayai hasil survei LSI. Tim ini ingin membuktikan bahwa survei LSI bohong dan tidak sesuai dengan fakta lapangan. Tetaplah waspada dan mengawasi proses pelaksanaan pemilu agar tidak dinodai oleh kecurangan yang dilakukan pasangan lain.
Dibalik semua wacana yang berkembang, Peneliti LSI Burhanudin Muhtadi membantah terkait dengan tudingan sejumlah pihak yang meragukan validitas hasil survei LSI tersebut. “Sebagai lembaga penelitian independen, kami siap diaudit validasi penelitian maupun teknik pengambilan sampelnya,” tandas Burhanudin kepada Jurnal Bogor, Jumat (5/6).
LSI, kata dia, sangat terbuka terhadap permintaan untuk diaudit oleh Tim Sukses JK-Wiranto maupun Megawati-Prabowo guna mengecek sampel yang diambil secara representatif dengan populasi.
Terkait dengan tudingan miring terhadap hasil survei tersebut, Burhanudin menilai, wajar karena setiap kali survei LSI diumumkan ada saja tim sukses atau politisi yang menjadikan lembaga survei sebagai kambing hitam jika hasil survei menunjukkan elektabilitas pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) makin buruk. Menurut dia, seharusnya para tim sukses maupun kandidat yang bertarung di Pilpres merespon positif hasil survei, lantaran dapat menjadi masukan bagi dirinya untuk mengkaji ulang strategi kampanye agar dapat memenangkan Pilpres.
Sebuah lembaga survey diharapkan menjadi sebuah lembaga yag independent dan tanpa kepentingan kelompok, sehingga hasil dari survey ini benar-benar menunjukkan fakta dilapangan, sehingga dapat menjadi tolak ukur dan cerminan keadaan survey sekarang.
Facebook Comments

0 komentar