-->

Wiranto-Prabowo Bentuk Sekber Untuk Pemenangan Pemilu 2009


Hasil pemilu Legislatif 2009 ini dirasakan mengecewakan Partai Hanura dan Gerindra. Hal itu membuat kedua partai tersebut menuding bahwa dalam pemilu legislatif 2009 ini telah terjadi kecurangan. Saat ini kedua pimpinan partai Hanura Dan Gerindra telah sepakat untuk membuat sebuah sekretariat bersama.

Sekretariat Bersama (Sekber) ini dibuat untuk menemukan fakta-fakta pelanggaran hukum yang terjadi dalam pemilu legislatif 2009 ini. Kejelasan pembentukan Sekratariat bersama ini diungkapkan ileh Wiranto, seperti yang dilangsir di detik.com "Kami sepakat untuk mendirikan sekretariat bersama, bukan hanya Hanura dan Gerindra melainkan juga dengan 23 partai yang lain," kata Ketua Umum Hanura, Wiranto, usai bertemu Prabowo di DPP Hanura Jl Diponegoro, Jakarta Pusat, Senin (13/4/2009).

wiranto mengungkapkan bahwa jika pelanggaran pemilu ini dibiarkan saja, maka percuma saja dilakukan pilpres. Dan masih terdapat banyak masalah dalam penyelenggaraan pemilu, terutama masalah Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang dinilai masih berantakan.

"Percuma Pilpres hanya sandiwara saja," kata Wiranto.

Dalam kesempatan itu, Prabowo ditemani Ketua Umum Gerindra Suhardi, dan petinggi Partai Gerindra lainnya antara lain Muchdi Pr, Fadli Zon, dan A Muzani.

Sedang Wiranto ditemani antara lain oleh salah seorang pimpinan DPP Hanuran, Fuad Bawazier. Pertemuan dilakukan selama 1,5 jam sejak pukul 12.00 WIB.

"Sekretariat bersama ini juga akan dilengkapi lembaga bantuan hukum yang akan bekerja untuk menemukan fakta-fakta pelanggaran hukum," tutup Wiranto.
Facebook Comments

0 komentar